Peluang usaha sampingan karyawan bisa Anda lakukan di samping pekerjaan utama Anda. Meskipun bekerja kantoran, Anda bisa melakukan usaha ini untuk menambahkan pemasukan Anda. Jadi, gak akan rungu juga bagi Anda yang mau melakukannya.
Keuntungan Mengambil Peluang Usaha Sampingan Karyawan
Selain bisa menambah penghasilan Anda, Mengambil peluang usaha sampingan karyawan pabrik atau kantoran akan memberikan berbagai macam keuntungan. Berikut ini adalah penjelasannya.
1. Belajar Mengelola Usaha Sendiri
Ketika Anda menjalankan usaha sampingan maka Anda secara otomatis akan mempunyai bisnis sendiri. Karena bisnis ini Anda lakukan sendiri, memaksa Anda untuk bisa belajar bagaimana cara mengelola usaha sendiri. Istilahnya, Anda menjadi bos untuk bisnis Anda sendiri dan bekerja tanpa adanya tekanan.
Dari sini juga, Anda akan berlatih untuk bisa mengelola keuangan anda. Sehingga keuangan Anda akan lebih tertata dengan rapi..
2. Bisa Merasakan Segala Tantangan Berbisnis Sebagai Wirausaha
Dengan mengambil peluang usaha sampingan karyawan, Anda bisa merasakan bagaimana sudah dan senangnya menjadi seorang wirausaha. Ya bisa dibilang, kalau tidak selamanya wirausaha itu bisnisnya lancar. Kadang ada pasang surutnya alias kadang berpenghasilan dan kadang tidak sama sekali.
Ketika Anda sudah bisa merasakan hal tersebut, maka akan secara otomatis mengasah mental anda sebagai wirausaha. Sehingga, Anda akan siap bersaing dalam dunia bisnis bersama pesaing yang lainnya.
3. Menjanjikan Banyak Keuntungan dengan Modal Awal yang Kecil
Mengeluti usaha sampingan memang sangat menguntungkan. Lakukan beberapa jenis usaha sampingan yang sekiranya bakalan laris dan banyak keuntungannya. Bisnis usaha sampingan karyawan apa saja yang dimaksud? Nanti akan dibahas juga ya diakhir.
Ow iya ,bisnis usaha sampingan ini juga tidak memerlukan modal yang besar. Dengan modal sedikit pun akan tetap bisa jalan. Bahkan ada peluang usaha sampingan karyawan sibuk yang tidak menggunakan modal sama sekali.
4. Punya Penghasilan Ganda
Pada dasarnya, salah satu tujuan dari melakukan usaha sampingan adalah buat menambah penghasilan. Mempunyai penghasilan ganda bisa menjadi sebuah keuntungan tersendiri buat Anda. Coba bayangkan saja, Anda bisa dapat kurang lebih 2,5-3 juta dari bisnis sampingan kamu. Rumayan, bukan?
Awas, Anda Juga Harus Waspada !!
Selain memberikan banyak keuntungan, Anda juga harus tetap waspada ketika melakukan usaha peluang bisnis sampingan karyawan ini. Ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan, yaitu sebagai berikut ini :
1. Rela Mengorbankan Waktu
Usaha sampingan bisa dilakukan kapanpun dan dimanapun. Salah satunya adalah dilakukan pada waktu luang Anda. Itu berarti, Anda harus rela buat mengorbankan waktu di sela-sela kesibukan Anda untuk menjalankan bisnis ini.
Misalnya saja, Anda bisa melakukannya setelah pulang kantor yang mana biasanya masih mengejakan berbagai pekerjaan lainnya. Tapi, tetap semangat ya. Pasti bisa kok.
2. Perlu tenaga Super Ekstra
Anda harus mengeluarkan tenaga Anda dua kali lipat dalam menjalankan bisnis sampingan. Bagaimana mana tidak, di samping Anda harus mengerjakan semua pekerjaan kantor, Anda juga harus berkonsentrasi dan mengurus usaha sampingan Anda. Maka dari itu, tetap selalu jaga kesehatan ya biar tetap kuat dan tidak tumbang.
3. Perlu Konsentrasi Double
Biasanya ketika Anda melakukan dua hal yang berbeda pasti akan memerlukan konsentrasi double juga. Nah, dengan melakukan bisnis sampingan ini Anda akan ditantang buat mengatur dan memanagement konsentrasimu. Jadi, akan membentuk Anda menjadi orang yang cekatan deh dan siap siaga dalam hal apapun..
Contoh Peluang Bisnis Karyawan yang Menjanjikan
Setelah paham mengenai keuntungan dan tantangan dalam melakukan usaha sampingan, ada beberapa contoh peluang usaha sampingan karyawan yang bisa Anda lakukan. Yuk, simak penjelasan berikut ini. Siapa tahu bisa menjadi inspirasi bagi Anda.
1. Jual Pulsa
Pulsa saat ini menjadi salah satu hal yang wajib dan digunakan setiap hari. Melirik dari fenomena ini, Anda bisa melakukan bisnis jual pulsa. Anda gak perlu kok buat sewa tempat, Anda cukup menjual di rumah dan lakukan promosi kepada orang terdekat, teman kantor, dan keluarga Anda.
2. Penulis Artikel lepas
Apakah Anda punya hobi menulis? Jika iya, mungkin Anda bisa mencoba buat menggeliti freelance menjadi penulis artikel lepas. Caranya gampang banget. Anda tinggal menulis blog atau ikut bekerja di agen jasa artikel. Palingan Anda akan diminta menulis satu atau dua artikel dalam sehari saja. Syukur-syukur Anda sudah bisa membuka bisnis jasa artikel sendiri.
3. Jual Jajanan Pasar
Jajanan pasar memang sangat disukai semua orang. Jajanan pasar ini berupa makanan kue basah dan kering yang mempunyai rasa enak dan harga murah. Anda bisa membuat jajanan pasar sederhana lalu menitipkannya di warung-warung. Anda bisa melakukannya sembari Anda berangkat kerja dan mengambil hasilnya setelah pulang kerja.
4. Jadi Reseller
Pernah gak Anda dengar kata reseller? Reseller merupakan sebuah Istilah yang digunakan untuk menyebutkan seseorang yang berjualan online dengan cara menjualkan produk orang lain. Ini termasuk salah satu peluang usaha karyawan yang menguntungkan.
Bagaimana tidak? Anda tinggal duduk manis menerima orderan, semua masalah pengiriman ditangani oleh supplier tempat Anda menjadi reseller.
5. Buka Jastip ( Jasa Titip)
Sekarang ini, ada banyak orang yang males buat keluar untuk membeli sesuatu. Ini bisa lirik sebagai salah satu usaha bisnis sampingan dengan membuka Jastip(jasa titip) Bisnis ini bisa dilakukan dengan cara Anda membuka layanan titip barang dan membandrol harga titipnya. Nah, keuntungan bisa Anda dapat dari uang jasa titip ini.
6. Bisnis Waralaba
Hobi jualan tapi gak ada modal cukup besar? Anda bisa melakukan usaha bisnis sampingan karyawan dengan mengikuti bisnis waralaba atau disebut juga dengan Frenchese. Bisnis ini banyak diminati oleh semua kalangan termasuk para karyawan kantoran atau pabrik.
Emangnya berapa sih keuntungan yang di dapatkan dari bisnis waralaba? Eits jangan anggap remeh ya bisnis waralaba. Justru bisnis ini banyak mendatangkan keuntungan loh. Apalagi Anda tidak perlu memulai bisnis dari nol.
Ada banyak sekali contoh bisnis waralaba. Salah satu contohnya adalah corner kebab. Corner kebab merupakan bisnis waralaba yang bergerak dalam bidang penjualan kebab. Bisnis ini gak ada matinya. Bahkan semakin banyak peminatnya loh. Sudah ada banyak orang yang bergabung menjadi partner waralaba corner kebab ini.
Memang ya berbisnis itu enggak mudah. Tapi kerja keras Anda pasti akan sebanding dengan penghasilan yang akan Anda peroleh dari menjalankan bisnis sampingan. Anda bisa melakukan salah satu peluang usaha sampingan karyawan yang sudah disebutkan di atas.
Jika Anda bisa mengelola bisnis sampingan dengan baik, maka akan membuatnya semakin berkembang bahkan hasil keuntungannya bisa lebih besar dari gaji kerja utama Anda sebagai karyawan. Jadi, yuk semangat dan jangan mudah menyerah.